Rabu, 25 Desember 2013

Progress Skripsi

Hallo Diary,

Lagi seneeeeng... Anak-anak yang bimbingan skripsi minggu kemarin mulai terlihat progressnya meskipun belum signifikan. Teringat kala pertama mendengarkan ide mereka ketika  sidang proposal. Waktu itu asli ga ngerti ini anak cerita apa. Presentasinya loncat-loncat dengan alur cerita yang tak konsisten. Walhasil saat pertama kali bimbingan, skripsi mereka menjadi lebih cantik karena warnanya tidak hanya hitam, tapi juga merah, dan tulisannya tidak hanya print-an komputer tapi juga penuh dengan tulisan tangan ala  'dokter'. Tapi sekarang, setelah berusaha lebih baik dan belajar lebih rajin, hiasan merah itu mulai menghilang dari setiap lembarnya. Mungkin skripsinya tidak sebagus kemarin karena tidak lagi colorfull, tapi dengan kesederhanaannya, tinta hitam itu kini menjadi lebih bermakna dengan alur cerita yang jelas, saling terkait dan sambung menyambung membentuk satu kesatuan.

Dear, kalian telah membuktikan bahwa pada akhirnya yang akan keluar sebagai pemenang bukanlah mereka yang sekedar  pintar, tapi mereka yang rajin dan mampu mengelola potensi yang dimilikinya dengan baik. Terimakasih atas kesabarannya menjelaskan hal-hal yang semula tidak sy pahami sehingga sy bisa mengerti apa yang kalian maksud. Terimakasih juga atas keikhlasannya berbagi ilmu. Semoga bermanfaat.. Semoga ilmu yang kalian bagikan kepada saya dan rekan-rekan lainnya  menjadi amal jariyah yang pahalanya tiada pernah terputus.

Tetap semangat :D :D :D

.

Minggu, 22 Desember 2013

Pesan

Hai...

Gambar ini saya buat tepat di hari ke-16 menjelang akhir suatu masa. Sebelum membuat gambar ini, saya juga sudah membuat sebaris pesan yang telah dititipkan pada "Tukang Pos" terbaik. Ya... sebuah gambar dan pesan yang mencerminkan ke-sok-tau-an saya. Sebaris pesan yang karenanya pula saya langsung diingatkan melalui rangkaian kalimat berwarna biru. Begitulah... Dia selalu mengingatkan saya dengan cara yang elegan, cara yang membuat saya selalu terkagum-kagum.


Oya soal pesan-sok-tau saya, apakah sudah sampai?. Jika sudah sampai mari kita follow-up, tapi jika belum sampai sabar saja, itu tandanya kita masih sama-sama diberi kesempatan untuk belajar kriptografi lebih baik lagi agar nantinya kode-kode enkripsi di setiap pesan dapat terpecahkan. Ribet??... cape??... engga juga, karena belajar matematika selalu menyenangkan... karena kita adalah manusia-manusia tangguh yang Insya Allah pantang menyerah :D :D. 

Ok... Selamat belajar untuk kita... semangat menjemput sebaris pesan dari "Tukang Pos" terbaik, Dia yang selalu menyampaikan pesan di waktu yang tepat dan tidak pernah salah alamat, apalagi salah nama. 

See you at the moment... :)

.

Selasa, 17 Desember 2013

Great Progress

Great Progress Guys... Two thumbs up... should never give up... keep try and try to do the best.. :D :D :D


For All Of You :)

.

Satu Bintang

Setelah beberapa malam langit tanpa bintang, malam itu refleks melonjak kegirangan ketika melihat bayangan satu bintang dari balik atap... hanya satu bintang... seriusan.. just one and the only one. Tapi ketika keluar rumah ternyata yang terlihat hanya bulan... terus bintangnya kemana???... ga tau... mungkin salah lihat atau bisa jadi keburu tertutup awan...



#postingan.ga.penting.cuma.pengen.nulis.aja#
.

Jumat, 13 Desember 2013

Proses




"Simpanlah Tujuan Dalam Iman, Agar Setiap Langkah Untuk Menujunya Adalah Kebaikan"


 
.

Selasa, 12 November 2013

Wishes

Semoga tercurah doa-doa terbaik dari seluruh penjuru langit dan bumi. Menguntai angkasa, menembus mega, menggapai rahmat Sang Pencipta

.

Jumat, 08 November 2013

I'm Programmer and I'm not Theoretical

Suatu hari ketika sedang tanya jawab review paper yang berhubungan dengan metode numerik, ada seseorang yang menulis kalimat ini di white board:
 "I'm Programmer and I'm not Theoretical" 

Kesan pertama saya saat membaca tulisan tersebut "wow... luar biasa...", dan ekspresi saya saat itu  hanya tersenyum.. speachless... Luar biasa wow aja kalau ada programmer yang tidak butuh teori. Dear, coba tanyakan pada Sergey Brin dan Larry Page bagaimana mereka mengembangkan mesin pencari "raksasasa" seperti google. Tanyakan apakah mereka bisa membangun mesin sehebat itu tanpa teori?. Tanyakan juga pada Andy Rubin apa ide yang mendasari dikembangkannya android, tanyakan apakah beliau mengembangkan android tanpa teori?. Atau coba sedikit berpikir, ketika kamu mengedit photo kira-kira apa yang ada dibalik teknologi tersebut?.

Suatu saat nanti, ketika kamu sudah mengerti banyak hal, ketika kamu lebih banyak membaca dan  mau berpikir lebih dalam, ketika kamu sudah lebih sering "ngoprek", dan ketika kamu sudah melihat dunia dengan jendela yang lebih luas, saat itu kamu akan mengerti seberapa penting sebuah teori bagi seorang programmer. Saat kamu sudah memahami itu semua, saat itulah kamu bisa membuat program-program hebat, program yang jauh lebih hebat dari apa yang sudah kamu buat hari ini.

Semoga suatu saat nanti kamu bisa mengerti bahwa di dunia ini nyaris tidak ada ilmu yang dibangun tanpa teori terdahulu. Itulah sebabnya mengapa seorang praktisipun harus mengerti teori.

Btw tahu tidak, sebenarnya kamu ada disini bukan dididik hanya untuk jadi programmer loh, tapi lebih dari itu....
Tetap semangat belajar, menuntut ilmu sampai ke negeri Cina hingga tutup usia :)


With Love,
For All of You

Kamis, 07 November 2013

Segenggam Asa Pada Penguasa Langit

Wahai Penguasa Langit... hamba titipkan janji pada Penguasa bumi, yaitu pada-Mu jua. Ketika akar mulai goyah, ketika karang tak mampu lagi menahan deburan ombak, sesungguhnya Engkau sebaik-baik penjaga.
.

Belajar Ikhlas

Saat kita kembali ditempatkan pada satu  titik, sesungguhnya Dia Maha Tahu semua yang tak kasat mata. Dia Maha Melihat tabir yang tak pernah mampu kita membukanya. Percaya dear... Yakin bahwa cara-Nya tidak pernah salah... Yakin bahwa keputusan-Nya selalu yang terbaik.


#Ketika engkau telah melibatkan Allah dalam pengambilan setiap keputusan, maka ketidak mudahan bukanlah pertanda salah memilih jalan ~ quote from Jayaning Hartami#
.

Rabu, 30 Oktober 2013

Bisa Gak Kita Kenalan Tanpa Harus Bawa Status

Bisa gak kita kenalan tanpa harus bawa-bawa status?...

Yang membedakan satu manusia dengan manusia lainnya dihadapan Allah hanyalah ketakwaannya, dan yang mengetahui tingkat ketakwaan seseorang hanyalah Allah itu sendiri.

Tegakkan kepala dear, jangan menunduk. Setiap orang memiliki porsinya masing-masing untuk membangun peradaban, dan semuanya mulia. Tak peduli dia dosen, mahasiswa, ibu rumah tangga, pegawai profesional, dokter, insinyur dll, kedudukan kita sama ketika kita bersama-sama berada di majelis ilmu, berlomba untuk terus memperbaiki diri.

Kamis, 17 Oktober 2013

Ikatan Hati

Ketika hati telah saling tertaut, ia mampu mengerti tanpa harus berkata, memahami tanpa harus berdiskusi.
Rasa, ekspresi, gerak tubuh, pancaran mata, seolah semua bercerita, saling bercengkrama mesra :)

#berlaku universal, untuk orang tua, keluarga, sahabat, dll

Seneng Aja

Hai Diary,

Hari iniiiii... Lagi seneeeng... Pagi tadi dibuka dengan diskusi sama anak yg nanya tugas kuliah. Ga tau ya seneng aja klo ketemu anak-anak rajin. Menjelang siang adalah sedikit riak, tapi tidak sampai merusak hari, hanya membuat sy harus memutar otak mencari penyaluran yg tepat untuk anak-anak yg hobi ngobrol di kelas. Malamnya ditutup dengan konsultasi pada orang yg tepat, jadi bisa dapat pencerahan untuk pertanyaan yg dari tadi muter-muter di kepala.. Lalala... Yeyeye..
Alhamdulillah... :D :D  

Senin, 30 September 2013

Kisah Terhebat Sepanjang Masa

Sangat percaya pada pembuat skenario terbaik. Percaya bahwa alur cerita yang dibuat pastilah luar biasa cantik dan sempurna. Kisah terhebat sepanjang masa...

Jumat, 27 September 2013

Al-Banna

Teringat Al-Banna, perusahaan pemula yang bergerak dalam bidang arsitektur. Sebuah perusahaan yang didirikan dengan spirit yang tinggi, bukan sekedar nominal yang dapat diraup, tetatapi lebih pada usaha untuk membangun peradaban. Perusahaan yang dapat membuat kita belajar bagaimana nilai-nilai dan idealisme tetap diperjuangkan ditengah hiruk pikuk dunia. Semoga akan selalu bermunculan "Ryan Fikri dan Rani" baru di belahan dunia manapun, sepasang aktor tangguh dibalik perusahaan bernama Al-Banna.

#Terinspirasi dari novel Diorama Sepasang Al-Banna#

.

********

Salut sama orang-orang yang memilih senyap justru ketika bunga-bunga bermekaran, dan memilih datang ketika telah tiba waktunya.

Sabtu, 21 September 2013

Sunset

Oranye jingga diatas mega... Aaah beautiful sunset... Masya Allah... Kereeen
.

Jumat, 20 September 2013

Abcdefghxyz

Hey... Kamu bulan atau matahari?... Cantiiik... Bulat penuh... Sempurna...

#suasana pagi

Rabu, 11 September 2013

Pagi Dunia

Pagi ini kembali cerah ceria...
Selamat pagi mentari...
Selamat pagi langit biru...
Selamat pagi awan yang berarak...
Selamat pagi udara segar...
Selamat pagi kicauan burung...
Selamat pagi dahan, daun, dan ranting...
Selamat pagi bunga...
Selamat pagi dunia... Semoga Allah ridho dengan aktifitas yang akan kita lakukan...

#selalu.senang.kalau.buka.jendela.pagi#

Selasa, 10 September 2013

Jawaban Terbaik

Banyak hal yang belum saya mengerti, tapi tak semua pertanyaan harus segera mendapat jawabnya, karena jawaban terbaik selalu datang pada waktu yang tepat. Jawaban itu selalu disediakan bagi mereka yang mau bersabar dan terus belajar.

Salam Cinta Untuk Mentari

Salam Cinta Untuk Mentari

Kenapa nulis ini? ga tau, pengen aja. Tiba-tiba aja kata itu melintas tadi pagi, mungkin karena senang kali ya,  pagi nyasar ke web-web parenting & playgroup, terus malemnya ketemu putoki :D :D

Minggu, 18 Agustus 2013

Unknown People

Penasaran sama orang yang ngasih tempat duduk, sebenarnya siapa yaaa?, kondekturnya hormat sekali dan kaget waktu tahu beliau berdiri (iyalah kaget, tadinya beliau duduk, terus kursinya dikasih ke sy). Siapapun beliau, salut aja mau sukarela berdiri, padahal kelihatannya beliau orang yang disegani awak bis.. Makasih ya pak... Semoga Allah membalas dengan kebaikan yang berlipat ganda... Semoga bisa jadi contoh positif bagi yang lainnya.
.

Rabu, 14 Agustus 2013

Bunga Cinta di Koli-Koli

Bunga cinta bermekaran di koli-koli...

Entah bagaimana "tangan"-Nya mempertemukan kita... skenario indah yang telah tertulis... takdir yang tak pernah terduga... Melimpahkan rasa syukur yang tak terkira...

Sejenak pejamkan mata, terbayang senyum merekah saat berjumpa, terbayang alunan cerita nan ekspresif, terbayang wajah-wajah yang kadang terlihat lelah namun tetap semangat mencari terang... 

Semangat itu... cinta itu... remainder2 itu... ketulusan itu... ah... rasanya sejuta kata terimakasih belum mampu untuk membayar semuanya... Semoga Allah membalas dengan kebaikan yg berlipat ganda...

Kita... dengan segala beda yang ada, hanya dengan kuasa-Nya hati-hati ini saling tertaut.. Jika tidak ada kebetulan di dunia ini, pastilah ada hikmah dari setiap perjumpaan... Semoga ikatan ini terus terjaga, bersama... melukis dunia... merekahkan bunga-bunga cinta.

Finally sy mau bilang "Hei Kangen Kalian...." :p :p :p
Bersyukuuuuur sekali bisa dipertemukan dengan kalian...

For All Of You
With Love,
.

Sudut Mimpi

Berharap dapat menyentuh sudut-sudut yang seringkali tak dijangkau...

Insya Allah... Aamiin...

.

Kamis, 25 Juli 2013

Ayoooo Be-la-jar....

Jika telah tertulis bahwa sabar selalu berbuah manis, lantas apa yang menghalangi kita untuk bersabar?. Jikapun diperjalanan banyak ditemui kerikil, banyak duri bertaburan, banyak rintangan menghadang, bukankah sudah  sunatullahnya setiap manusia akan diuji?. Jikapun langkah kita harus terseok-seok, yakinlah ada kebaikan yang terkandung didalamnya. Bergembiralah, karena kita masih diberi kesempatan untuk belajar banyak. Jalani setiap yang kita lalui dengan ikhlas, sabar, dan tawakal. Lapangkan hati, lapangkan jiwa, lapangkan pikiran. Selalu berpikiran positif dan ingat bahwa ketetapan-Nya selalu yang terbaik.

Terimakasih ya Allah karena masih memberikan banyak kesempatan untuk belajar.  Terimakasih Ya Allah, dengan segala keterbatasan yang kami miliki, Engkau masih memberikan  kesempatan kepada kami untuk naik kelas.

Wahai Maha Guru terbaik, Guru dari segala guru, terima kasih untuk semua pelajaran dan kesempatan yang diberikan :) Teguhkan hati kami agar dapat melalui prosesnya dengan baik. Aamiin..

.

Kriteria Memilih Tempat Kerja

Beberapa hal yang dapat menjadi bahan pertimbangan saat memilih tempat kerja:
1.  Apa yang ditawarkan?
(termasuk gaji, tunjangan, fasilitas, dll)
2. Jika bekerja disana apakah masih bisa mengerjakan hal lain?
Ini layak dipertimbangkan karena hidup terlalu singkat jika hanya  dihabiskan dibalik tembok.
3. Apakah kita bebas mundur kapan saja?
Untuk jaga-jaga jika terdapat kondisi yang memang mengharuskan kita untuk keluar kerja, misal ikut suami, pekerjaan tidak ramah keluarga, atau lingkungan kerja tidak lagi kondusif.
4. Untuk kemajuannya bagus mana?
5. Untuk masa depan, kalau sudah menikah bagaimana?, lebih leluasa yang mana?
Ini merupakan salah satu faktor utama yang harus dipertimbangkan, jangan sampai keluarga hanya diberikan waktu sisa. Lihat berapa banyak orang yang cemerlang dari segi karir tapi keluarganya terbengkalai, cukuplah itu menjadi pelajaran. Contohlah Nabi Muhammad SAW, meskipun beliau seorang pemimpin ummat dengan tugas yang menggunung, tetapi  beliau adalah orang yang paling baik terhadap keluarganya.
6. Mana tempat yang mendukung untuk lebih banyak insyaf?
Dari sekian banyak kriteria, ini nih yang sering dilupakan orang, padahal ini adalah faktor yang paling penting. Ingat hidup di dunia hanya sementara. Sudah seharusnya kita mempersiapkan diri untuk kehidupan di akhirat. Seimbangkan hidup, jangan terlena dengan hingar bingar gemerlap dunia. Jadikan semua yang kita lakukan sebagai ladang amal yang dapat selalu menambah kecintaan kita terhadap Sang Pencipta.

Selasa, 16 Juli 2013

Ketetapan Hati

Dapat kutipan bagus dari Om Tere Liye,

"membolak balikan hati adalah urusan Allah, sebagaimana Allah pula yang mampu meneguhkannya."

Jadi mohonlah kepada Allah agar diberikan ketetapan hati untuk selalu berada di jalan-Nya, dalam hal apapun...

Sabtu, 13 Juli 2013

Stop Galau Ecek - Ecek

Kalau ada award tentang kata terpopuler, kata yang banyak digunakan oleh banyak orang terutama remaja, mungkin kata "galau" yang akan keluar sebagai pemenangnya. Bagaimana tidak, ga di dunia nyata, ga di dunia maya, nyaris setiap hari kita menemukan kata itu. Milih makanan galau, kena macet galau, milih kerjaan galau, putus cinta galau, bahkan jatuh cintapun juga galau. Padahal nih, pas lagi galau coba melihat sekeliling, disaat kita galau milih makanan, ada banyak orang diluar sana yang bahkan mereka tidak tahu apakah hari ini bisa makan atau tidak. Ketika kita galau kena macet, ada banyak orang diluar sana yang bahkan harus berjalan berpuluh-puluh kilometer karena tidak ada kendaraan atau tidak punya uang untuk membayar ongkos. Ketika kita galau memilih pekerjaan, ada banyak orang diluar sana yang sudah melamar kesana kemari tapi belum juga membuahkan hasil. Ketika kita galau karena putus cinta atau jatuh cinta pada lawan jenis, ada banyak orang diluar sana yang jangankan memikirkan urusan perasaan, bahkan untuk bisa tidur dengan amanpun sulit.

Hey  coba lihat saudara-saudara kita di palestina, syiria, rohingya, dan tempat-tempat lainnya, mereka yang hidup tertindas di negeri sendiri, di blokade, dihujani desing peluru dan diperlakukan tidak adil, merekalah yang seharusnya galau. Tapi apakah benar mereka galau?, entahlah... Tapi melihat semangat mereka, perjuangannya, keteguhan hatinya, rasanya kata "galau" jauh dari kamus hidup mereka. Kalau ingat itu rasanya hal yang selama ini sering membuat kita galau tak lebih dari sekedar urusan "ecek-ecek", ga ada apa-apanya dibandingkan dengan apa yang dialami saudara-saudara kita di belahan bumi lain. Terlebih lagi kalau ingat kerisauan Rasulullah menjelang beliau wafat. Beliau sama sekali tidak galau karena memimirkan dirinya, justru yang beliau risaukan adalah nasib kita sebagai umatnya. Sampai-sampai menjelang ajal tiba beliau bertanya pada malaikat Jibril, "Kabarkan kepadaku bagaimana nasib umatku kelak?", kemudian Jibril menjawab, "Jangan khawatir, wahai Rasul Allah, aku pernah mendengar Allah berfirman kepadaku: 'Kuharamkan syurga bagi siapa saja, kecuali umat Muhammad telah berada di dalamnya". Bahkan saat malaikat Izrail menarik ruh Rasulullah secara perlahan hingga  nampak seluruh tubuh Rasulullah bersimbah peluh, urat-urat lehernya menegang, dan  terdengar Rasulullah mengaduh karena sakit yang tidak tertahankan lagi,  beliau masih juga memikirkan umatnya dan berdoa, "Ya Allah, dahsyat nian maut ini, timpakan saja semua siksa maut ini kepadaku, jangan pada umatku" [1]. Terharuuuu...

Jadi masih mau galau untuk urusan ecek-ecek?.. Ga deh, itu mr/mrs galau mending ke laut aje.. Kalaupun harus galau, levelnya kita naikin dikit, misal galau karena belum mencintai Allah & rasul-Nya diatas segala-galanya, galau karena belum bisa berbakti kepada orang tua, galau karena belum bisa menunaikan amanah dengan baik, galau karena belum bisa shalat tepat waktu, galau karena belum maksimal menebar manfaat, dan sederatan "high class galau" yang lainnya.

Referensi:
[1] http://m.facebook.com/?_rdr#!/story.php?story_fbid=10151468299556268&id=301729376267&__user=100000003528375

Pacaran Setelah Menikah

Pernah ada yang bertanya tentang kedekatan saya dengan salah seorang sahabat, katakanlah sahabat saya itu X. Jadi pertanyaannya seperti ini, "Bu Yana sejak kapan kenal dengan X?", saat itu jujur saya tidak tahu pastinya sejak kapan kita mulai berteman, saya hanya bisa menjawab sekitar tahun 2009 atau 2010 di suatu acara semi formal. Setelah itu kami lama tidak bertemu dan baru ada kontak lagi sekian bulan kemudian. Kalau dipikir-pikir, seringkali kita tidak mengetahui kapan tepatnya kenal dengan seseorang, paling yang kita ingat hanya kisaran waktunya saja. Tapi ya, semoga kalau ada orang yang bertanya kapan pertama kali saya jadian dengan pacar sy, saya bisa menjawab dengan mantap, "tepat setelah akad nikah kami berlangsung". Insya Allah... Aamiin...

Rabu, 15 Mei 2013

Kangen Ngajar

Hai Diary,

Beberapa waktu belakangan ini saya sering masuk kelas untuk melihat sejauh mana kemajuan tugas anak-anak. Melihat anak-anak yang presentasi jadi kangen ngajar. Hal yang selalu saya sukai, kelas yang hidup, anak-anak yang memang niat untuk kuliah, mereka yang niat untuk belajar, dan kita sama-sama saling terbuka untuk menerima masukan. Bukan soal bisa atau tidak, setiap orang tentu memiliki kemampuan yang berbeda di setiap bidang, tapi keinginan dan usaha untuk menjadi lebih baik yang selalu membuat saya kagum pada mereka.

Diary, ada satu anak yang menarik perhatian saya minggu kemarin. Penampilannya, caranya melakukan presentasi, desain slide, ide yang disampaikan, semuanya menarik, seperti satu paket lengkap. Terlihat sekali telah dipersiapkan dengan baik dan dibuat dengan sungguh-sungguh. Rasanya saya harus belajar banyak dari anak ini.

Diary..... K.a.N.G.e.n  N.g.A.j.a.R




 .

Selasa, 07 Mei 2013

Memahami Sebuah Makna

Dibalik kata yang tersurat, selalu ada makna yang tersirat. Seperti udara, tak semua orang dapat melihatnya, tapi ia dapat dirasakan...
Makna dibalik makna... sesuatu yang baru dapat dibaca jika kita dapat menyelami samudra dengan ketulusan hati.

Rabu, 24 April 2013

Rembulan Tenggelam di Wajahmu

Rembulan Tenggelam di Wajahmu by Tere Liye => Recommended untuk siapa saja yang seringkali menggugat takdir, mepertanyakan kenapa begini kenapa begitu, merasa hidup ini tidak adil. Beneran bagus novelnya, mengajarkan kita bahwa jika kita tidak tahu dimana letak keadilan itu maka bukan berarti hidup ini tidak adil. Saat semua orang membenarkan apa yang kita lakukan sesungguhnya belum tentu apa yang kita lakukan itu benar. Dan memberikan pemahaman bahwa  setiap kejadian pasti memiliki makna, apa yang terjadi di dunia ini tidak ada yang sia-sia. Apa lagi yaaa... ga tau gimana cara mendeskripsikannya, jadi mendingan langsung baca aja sendiri... Btw jangan lupa juga baca Al-Qur'an, sahabat yang setia  menemani kita sampai di akhirat harus tetap jadi prioritas pastinya. Lagipula sebagus-bagusnya tulisan manusia tetap saja tidak ada yang bisa mengalahkan tulisan penciptanya :).

Rabu, 13 Maret 2013

Learning Together

Hey, learning together is wonderful. See you at the moment, someday... in some place... Take care :)


.

Niat Baik

Jaga niat baik sampai Allah mengizinkan kita untuk melaksanakannya.


.

Sebaik - Baik Penjaga

Sungguh kekuasaan Allah meliputi seluruh langit dan bumi, penggenggam seluruh alam. Tiada daya dan upaya melainkan atas kehendak-Nya. Titipkan hanya kepada-Nya semua yang terserak, semua yang tercerai berai, dan semua yang tak mampu kita menjangkaunya. Sesungguhnya Dia lah sebaik-baik penjaga.


.

Meaningful Picture

Jatuh cinta pada pandangan pertama. Goresan sederhana namun sarat makna.


.

Kontribusi

Menyenangkan saat setiap orang dapat berkontribusi sesuai porsinya. Jadi mari ambil posisi dan lakukan apa yang bisa dilakukan.



.

Sabtu, 16 Februari 2013

Terus Melangkah

Kalau apa yang kita kerjakan masih salah, bahkan dianggap sangat salah alias fatal ya ga apa-apa, coba lagi, coba terus, terus, dan terus sampai akhirnya benar atau mendekati benar. Kalaupun kecepatan perkembangan ide melesat jauh lebih kencang daripada kemampuan menulis ya ga apa-apa juga, terus saja belajar, kerjakan apa yang bisa kamu kerjakan, karena jika sudah terbiasa lama-lama kecepatan tangan akan mengikuti kecepatan pikiran. Awalnya mungkin agak susah, saat apa yang kita kerjakan dianggap salah total pasti rasanya seperti dibenamkan ke dasar bumi dan merasa ga berharga sama sekali, itu tentu hal yang wajar... tapi tidak perlu berlama-lama, cukup beberapa saat saja, setelah itu pejamkan mata, tarik nafas, rilex, dan mulai melangkah lagi... :)



.

Minggu, 10 Februari 2013

Berita Gembira

Angin... tolong sampaikan pada penerus bangsa, pewaris peradaban, sampaikan bahwa hari ini telah lahir insan-insan cendikia baru. Perjuangannya  tidak pernah sia-sia.

Angin... sampaikan padanya untuk terus berkarya, berkontribusi nyata bagi lahirnya generasi-generasi baru yang dapat menghijaukan dan meneduhkan dunia.

.

Selasa, 29 Januari 2013

Batu dan Air


Apakah batu akan selalu hancur jika ditetesi air terus menerus?, jawabannya tentu tidak. Batu yang ditetesi air terus menerus hanya akan hancur  jika Allah menghendaki batu tersebut hancur. Akan tetapi jika Allah tidak menghendaki batu tersebut hancur, mau  sebanyak apapun air yang disiramkan, sesering apapun air menetes, maka batu tersebut tidak akan pernah hancur. Inilah gambaran kolaborasi yang indah antara kerja keras dan pengakuan akan Kemahakuasaan-Nya, usaha terbaik yang diiringi dengan kepasrahan dan harapan akan Ridho-Nya. Jikalau demikian adanya maka teguhkan hati. Tak perlu ikut-ikutan menetes tak tentu, karena hujanpun memilih batu mana yang akan ia sirami. Ia memilih untuk mengikuti titah-Nya berproses di awan ketimbang jatuh di sembarang bumi. Jika waktunya tiba, saat angin membawa awan sampai tempat tujuan barulah ia meluruh menyirami batu terpilih, terus menyatu hingga tugas tertunaikan dan berakhir dengan meninggalkan sebuah senyuman.

Matematika, Ilmu Komputer, dan Statistika

Kenapa statistika jadi muter-muter di kepala yaaaaa... lirik-lirik lagi???? tergoda ga yaaaa... Amazing aja  kalau ujungnya saya ngambil jurusan statistika. Amazingnya kenapa?, jadi gini, waktu saya masih SMU dan mendapat kesempatan USMI, itukan harus millih 3 jurusan. Waktu itu saya berminat masuk jurusan statistika, orang tua menyarankan ngambil jurusan ilmu komputer, dan guru saya menyarankan matematika. Jadilah saat itu saya memilih statistika, ilmu komputer, dan matematika. Akhirnya saya bisa masuk jurusan matematika yang rasanya memang "gue banget".. seneng aja ada di jurusan matematika. Raga, hati, dan pikiran semuanya berada di satu tempat yang sama. Terlepas dari bisa atau tidak materinya, terlepas dari bagus atau tidak nilai-nilainya, yang jelas saya menemukan sesuatu yang sangat-sangat menarik, something like wonderful world, sesuatu yang selalu bisa membuat saya menemukan dunia saya kembali meskipun telah pergi ribuan kilometer (lebayyyyy.... tapi emang matematika itu menyenangkan). 

Seiring dengan perjalanan waktu, takdir membawa saya ke jurusan ilmu komputer. Jurusan yang membuat saya merasa seperti naik roller coaster. Mendaki, meluncur, terbang, berputar, semua rasa campur aduk jadi satu, entah sudah nangis berapa ember selama kuliah disini (yang ini juga lebaaaayy). Walaupun demikian ada banyak pelajaran hidup yang saya peroleh selama berada di fasilkom. Disini saya belajar untuk bersahabat dengan hal-hal yang sebelumnya tidak saya sukai, belajar untuk menata hati dan emosi, belajar mengenali diri, belajar untuk lebih berempati, belajar lebih tegas, belajar untuk memilih, belajar menerima kenyataan, dan belajar untuk memahami banyak hal yang belum saya mengerti. Meskipun saya  perlu usaha lebih untuk menyatukan raga, hati, dan pikiran agar berada di tempat yang sama, namun saya yakin ada banyak kebaikan tersimpan didalamnya sehingga Allah menunjukan saya jalan ini. Yang jelas di fasilkom itu seru dan menantang.

 ***
Kalau dipikir-pikir, dulu saya milih jurusan statistika, komputer, dan matematika. Hingga saat ini sudah dua yang terealisasi, yaitu matematika dan komputer. Next, apakah takdir akan membawa saya ke jurusan statistika?? let's see... waktu yang akan menjawab semuanya...

***

Bermimpilah... maka Tuhan akan memeluk mimpimu... *)
Berdoalah... maka Allah akan mengabulkan...
Berusahalah... maka Allah akan membayar tuntas setiap usaha yang kita kerjakan...



*) Lupa kutipan dari mana, mungkin laskar pelangi??

Senin, 28 Januari 2013

KANGEN

Kangen sama banyak hal...
Kangen sama banyak orang...
Ada banyak keping yang telah mengisi hidup kita, mulai dari keluarga, teman, sahabat, bahkan orang-orang yang tidak kita kenal sebelumnya. Saat diam, jauh dari keramaian, ada masa dimana kita merindukan semuanya. Solusinya tentu sederhana, jika rindu tinggal bertemu atau ciptakan saja momen yang sama. Tapi inilah hidup, ada banyak seni didalamnya. Nikmati saja alunannya, hentakan kaki sesuai irama, maka rindupun dapat menjadi melodi yang indah untuk dinikmati.


.