Minggu, 30 September 2012

My Line

Otak itu ibarat rumah, gak sembarangan orang boleh lalu lalang di dalamnya dan gak semua hal boleh masuk. Filter... filter.... delete yang ga penting & mengganggu, and then stay focus.



.

Minggu, 16 September 2012

to do & to get list

Diary, hari ini saya kembali memperbarui to do & to get list.
Saya mulai membuang apa yang dirasa tidak pantas dan menambahkan apa yang dirasa pantas.
Ya Rabb, saya serahkan kepada Engkau untuk me-review apa yang telah saya buat hari ini, membuang yang menurut-Mu tidak layak dan menambahkan apa yang sebenarnya menurut-Mu layak namun saya lewatkan begitu saja karena keterbatasan diri. Rabbi, terimakasih karena tidak pernah lelah untuk selalu me-review apa yang telah saya kerjakan dan saya rencanakan.

For Me, With Love :)


.

Angin dan Udara

Belajar dari angin sepoi-sepoi, meskipun tak nampak namun hembusan lembutnya dapat dirasakan.

Belajar dari udara bersih, meskipun tak nampak namun menjadi sumber kehidupan.

Belajar dari keduanya, meskipun tak nampak namun ada untuk memberi manfaat.


.

Kamis, 06 September 2012

Untuk Kamu

Pernah baca puisi Raditya Dika yang judulnya "Kepada Dia"?. Kalau belum pernah berikut isi puisi tersebut: 

Jika saja
kamu sesimpel 1 + 1 = 2
maka aku tidak perlu susah-susah
mencari kalkulator
atau menemukan formula
untuk membuat kamu
lebih mudah untuk dimengerti.

- kepada dia (Adelaide, 2006)


Iseng aja pengen bikin jawabannya... hehe... Sebenarnya sudah lama saya menemukan puisi tersebut, cuma keisengan ini baru muncul beberapa bulan lalu saat ada teman yang update status  petikan puisi diatas, otomatis muncul deh ide jail ini... Coretan ini saya beri judul "Untuk Kamu", ceritanya jawaban si Dia untuk Kamu yang menggunakan puisi diatas.

- Untuk Kamu (Depok, 2012)-

Sengaja kubuat tak sederhana 
Agar kita dapat membuat definisinya bersama sama
Karena aku dan kamu berbeda
Sengaja kubuat tak sederhana
Agar kita dapat merangkai formulanya bersama-sama,
Menyelami indahnya dunia matematika
Karena sejatinya 1+1 tidak selalu sama dengan dua
*langsung buka buku aljabar abstrak & MD ==> tuing...tuing... notes yang merusak suasana..hahaha...*

.

XOR??

Hallo Diary,

Saya ko nemuin sesuatu yang kontradiksi yaaa... Ngerasa ada yang ganjil aja... Ibarat X-OR, sebuah preposisi hanya akan bernilai benar jika salah satu dari dua premis ada yang bernilai benar, dan tidak mungkin keduanya. Ga mungkin kan satu orang yang sama berada di Indonesia dan Paris dalam waktu yang bersamaan.

Hmmm... stop thinking.. Kalau lagi gini ga usah bingung, tanya aja sama Allah, Dia kan Yang Maha Tahu...


Bisa berdamai dengan diri sendiri itu rasanya sesuatu banget :D :D
*Sangat menenangkan*


.